Berapa Jumlah Artikel Minimum yang Dibutuhkan untuk Mendaftar Adsense?

http://www.mattpaulson.com/wp-content/uploads/2014/10/Google-Adsense.jpg

Ini salah satu pertanyaan yang seringkali saya terima dari pembaca PortalUang.
Berapa banyak jumlah artikel untuk diterima sebagai publisher Adsense? Saya coba menjawabnya pada artikel kali ini.
Anda telah membuat blog baru dan mulai meraih trafik. Ya, itu sesuatu yang bagus, tapi kapan saat yang tepat untuk mendaftar ke Adsense dan disetujui? Berapa banyak artikel sebagai syarat mendaftar Adsense? Apakah 10 artikel sudah cukup? Atau, 50?
Anda tidak akan mendapatkan jawaban pasti apapun jika menengok halaman kebijakan Adsense. Dan saya hanya coba menjawabnya berdasarkan pengalaman, baik pengalaman saya sendiri maupun pengalaman dari rekan-rekan lainnya yang telah disetujui oleh Adsense.
Kembali ke pertanyaan:

Berapa jumlah artikel minimum agar disetujui Adsense?

Google tidak pernah menyebutkan di manapun tentang jumlah  artikel minimum sebagai syarat mengajukan menjadi penayang bagi sebuah blog. Namun yang jelas, memiliki banyak artikel pun, tidak serta merta membuat blog Anda pasti diterima oleh Adsense.
Saya telah banyak mendengar, blog dengan jumlah ratusan artikel ternyata ditolak berkali-kali oleh Adsense. Dan pada saat yang sama, blog baru dengan hanya 5 – 10 posting ternyata dapat diterima sebagai publisher.
Jadi kesimpulannya, tidak aturan pasti berapa banyak artikel yang perlu Anda miliki sebagai syarat layak tidaknya blog Anda disetujui oleh Adsense.

Disetujui atau ditolak: HANYA bergantung pada seberapa mengesankan blog Anda di mata reviewer Google!

Saat Anda mengajukan blog ke Adsense, seorang peninjau akan melihat blog Anda. Jika ia berkesan dengan kualitas yang ia lihat, maka Anda akan diterima meski Anda hanya memiliki beberapa artikel saja.
Tim review Adsense, tidak akan membaca lebih dari beberapa artikel yang Anda miliki.
Untuk itu, Anda tidak perlu risau dengan berapa jumlah artikel sebelum mengajukan ke Adsense. Pastikan saja, blog Anda tidak berisi satu pun artikel berkualitas rendah saat diajukan ke Adsense.
Bahkan, di beberapa negara (termasuk Indonesia), Google menyarankan untuk menunggu 6 bulan sebelum diajukan ke Adsense.

Related Posts:

0 Response to "Berapa Jumlah Artikel Minimum yang Dibutuhkan untuk Mendaftar Adsense?"

Posting Komentar